29 Agustus 2013

Makanan Sehat Untuk Mata

Apa sajakah makanan - makanan sehat untuk mata ?

Berikut beberapa makanan sehat untuk mata .

1. Vitamin C

Vitamin C berfungsi menjaga system saraf mata dan retina dari serangan radikal bebas. Vitamin C adalah golongan vitamin larut air yang mudah terbuang oleh tubuh, karena itu vitamin ini perlu dikonsumsi setiap hari .

Vitamin C terkandung dalam brokoli, jeruk, lemon, beri-berian (bluberi, stroberi), leci , atau jambu klutuk

2. Vitamin E

Vitamin E melindungi membran sel mata (terbuat dari susunan lemak), dari serangan radikal bebas.Fungsi lainnya adalah melancarkan aliran darah ke mata.

Vitamin E terdapat di kacang - kacangan, biji bunga matahari, dan minyak nabati, seperti minyak kedelai dan minyak jagung.

3. Vitamin A

Vitamin A juga digunakan untuk terapi mencegah kerusakan mata akibat dari penuaan. Vitamin A dapat ditemukan dari sumber makanan yang identik dengan warna cerah, seperti: labu, ubi, aprikot, dan wortel.

4. Asam Lemak Omega -3

Asam Lemak Omega -3 , terdiri dari EPA (eicosapentaenoic acid) dan DHA (docosahexaenoic acid) dalam produk susu dan ikan. Jenis ikan yang memiliki kandungan asam lemak omega -3 tinggi adalah ikan salmon